‎SEJARAH DAN TUJUAN PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRONIKA DAN INFORMATIKA S2

Latar belakang dari pembukaan Program Studi Pendidikan Teknik Elektronika dan Pendidikan Teknik Informatika S2 (PTEI S2) adalah kebutuhan terhadap lulusan S2 yang sesuai dengan pendidikan jenjang sarjana dari bidang Elektronika dan Informatika. Cikal bakal pendirian Program Studi PTEI S2 berawal dari Program Studi S2 Pendidikan Teknologi dan Kejuruan (PTK) yang membuka konsentrasi Pendidikan Teknik Elektronika dan Pendidikan Teknik Informatika mulai tahun 2011. Berdasarkan perkembangan dalam 4 (empat) tahun terakhir terlihat minat yang semakin meningkat untuk konsentrasi tersebut, akhirnya dibentuklah Program Studi PTEI S2 setelah terbitnya SK pendirian Program Studi baru dari Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi No. 360/E/O/2014 tertanggal 27 Agustus 2014

Penyelenggaraan Program Studi dimulai pada tahun 2014 melalui SK Ijin Operasional Nomor 865/UN34/KP/2014 tertanggal 3 November 2014. Berdasarkan SK tersebut maka tahun 2015 Program Studi PTEI S2 mulai menerima mahasiswa baru. Angkatan pertama berjumlah 24 mahasiswa yang berasal dari berbagai kalangan dan berbagai daerah di Indonesia. Guru, Dosen, Pegawai Swasta bahkan Fresh Graduate. Saat ini Prodi PTEI S2 memiliki Akreditasi B dengan SK BAN-PT Nomor 3303/SK/BAN-PT/Akred/M/XII/2016

TUJUAN PROGRAM STUDI
  1. Menghasilkan tenaga ahli dalam bidang Pendidikan Teknik Elektronika dan Informatika yang mampu:
    1. Menguasai filosofi, teori, konsep, kebijakan dan praksis pengelolaan pendidikan Teknik Elektronika dan Informatika
    2. Mengembangkan pengelolaan pendidikan dan pembelajaran yang efektif dan efisien
    3. Mengembangkan dan menerapkan secara mandiri dan atau kelompok tentang konsep, teori, metodologi, dan evaluasi/assessmen pengajaran dan pembelajaran dasar untuk memberikan solusi permasalahan Pendidikan Teknik Elektronika dan Informatika
    4. Menjalin kolegalitas dan kerjasama keilmuan Pendidikan Teknik Elektronika dan Informatika baik dengan pemerintah maupun swasta
    5. Melakukan diseminasi berbagai hasil penelitian Pendidikan Teknik Elektronika dan Informatika Elektronika dan Informatika untuk kepentingan kemaslakhatan umat.
  2. Mengembangkan konsep-konsep penelitian dan pengembangan ilmu pengetahuan Teknik Elektronika dan Informatika untuk kepentingan pendidikan, pengajaran dan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi
  3. Melakukan pengabdian kepada masyarakat melalui penyebarluasan dan penerapan hasil-hasil penelitian dan pengembangan bidang Elektronika dan Informatika untuk pemberdayaan masyarakat
  4. Melakukan kerjasama yang sinergis dan saling menguntungkan dengan lembagalembaga pendidikan dan pelatihan, lembaga pemerintahan tingkat pusat dan daerah, universitas dan politeknik dalam dan luar negeri serta dunia usaha dan industri
  5. Menguatkan kapasitas kelembagaan Program Studi Magister PTEI untuk membangun keunggulan di Asia Tenggara.